wa samudera cruise


CRUISE 101: BUSINESS OPPORTUNITY OR CHALLENGE

Tanggal Berita : 17-11-2020



Tahun 2020 merupakan tahun yang penuh dengan tantangan, tertawa adalah hal yang sulit untuk dilakukan. Seperti yang kita ketahui pandemi ini mempengaruhi banyak kegiatan bisnis di seluruh dunia bahkan kesehatan mental masyarakat juga. Bertahan adalah satu-satunya pilihan yang harus dilakukan di setiap aspek.

 

Bisnis kapal pesiar terlihat kurang stabil namun di sinilah kita Cruise Team Department yang beranggotakan 4 orang yaitu Maria Ulfa Arie K sebagai Cruise Department Head, Onie Insany Kodratillah sebagai Recruitment Team, Reiza Nurlaelyta sebagai Deployment Staff, dan Tonny Satrio Wibowo selaku Recruitment Staff, kami selalu menaruh harapan dan kepercayaan bahwa semuanya akan segera kembali.

 

Samudera Indonesia yang ditunjuk sebagai salah satu Official Hiring Partner dari Royal Caribbean Cruise Line bertanggung jawab untuk menjaga kode etik antara Royal Caribbean Cruise Line, Samudera Indonesia dan semua mitra. Kode etik yang ada bukanlah hal yang mudah yang harus dipertahankan. Bersama-sama dengan tim internal dan eksternal, kami mengingatkan bahwa jika kami gagal menjaga kode etik, kami lebih memilih berhenti daripada melakukan kegiatan yang tidak sesuai dari kode etik. Bisnis ini adalah bisnis yang menggiurkan dan banyak pelaku bisnis yang tidak sesuai

kode etik siap untuk melancarkan misinya, dan tugas kami adalah untuk menggagalkan itu.

 

Kami merasa sangat beruntung, dengan keadaan seperti sekarang ini Royal Caribbean Cruise Line masih memberikan kepercayaan dengan memberikan daftar permintaan kru kapal setiap bulan yang harus kami penuhi. Seleksi wawancara kandidat dilakukan hanya untuk yang memenuhi persyaratan dan sesuai dengan slot permintaan. Kami ingin memastikan bagi kandidat yang ingin melamar di Royal Caribbean Cruise Line, memang memiliki kemauan yang kuat, mereka tidak akan mundur apapun yang terjadi. Hal ini menjadi salah satu KPI Samudera Indonesia untuk memastikan bahwa yang telah melamar dan lulus wawancara akhir adalah kandidat yang siap untuk bekerja di Royal Caribbean Cruise line karena mereka percaya dengan kesempatan yang diberikan mereka dapat mengembangkan keahlian, pengetahuan, sikap, dan kepribadian dengan bekerja di lingkungan internasional kapal pesiar.


Kembali